Bintang Pos, Surabaya – Demo buruh memperingati Hari Buruh Internasional (Mayday) sudah bubar. Imbasnya, beberapa ruas jalan utama di Surabaya terpantau padat merayap.
Pantauan detikcom, Rabu (1/5/2013) pukul 18.30 WIB, kepadatan lalu lintas terjadi di Jalan Gubernur Suryo. Jalan di depan Gedung Negara Grahadi ini langsung dijubeli kendaraan, pasca pendemo meninggalkan lokasi unjuk rasa.
Kepadatan di Gubernur Suryo juga berimbas di ruas jalan utama lainnya seperti Jalan Basuki Rahmat, Embong Malang, Jalan Blauran maupun Jalan Tunjungan.
Tak hanya itu, Jalan Pemuda dan Panglima Sudirman, Jalan Raya Darmo hingga Ahmad Yani juga terpantau padat.
Rombongan buruh yang menumpang 26 bus dan ribuan motor mendapat pengawalan ketat dari petugas saat meninggalkan Surabaya.(det-kba)