Bintang Pos, Mojokerto – Anggota Polsek Jetis menangkap sopir truk gandeng, WS (38) warga Probolingga di simpang empat Jetis, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Minggu (21/07/2013) tadi malam. WS ditangkap bersama barang bukti berupa truk dan muatan biji plastik yang dibajak di Tuban.
Informasi yang dihimpun beritajatim.com di lapangan menyebutkan, anggota Polsek Jetis menghadang truk muatan biji plastik di simpang empat Jetis setelah mendapatkan informasi dari Polres Tuban jika ada pembajakan truk yang lari ke arah Mojokerto. Saat polisi menghentikan truk, krenek truk turun dan naik mobil Avanza yang ada di belakangnya.
Mobil Avanza kabur ke arah timur. Sementara sopir truk, WS bersama barang bukti berupa biji plastik langsung diamankan ke Mapolsek Jetis. “TKP di Tuban, anggota saya hanya menangkap saja. Kita tidak bisa memberikan apa-apa, silahkan ke Polres Tuban,” ungkap Kanit Reskrim Polsek Jetis, Senin (22/07/2013) tadi siang.
Sopir dan truk beserta muatan biji plastik, lanjut Kanit, langsung diserahkan ke Polres Tuban. Beberapa anggota dan perwira dari Polres Tuban terlihat di Mapolsek Jetis menunggu proses penyerahan sopir dan barang bukti berupa truk dan muatanya.(brj)